Iklan

Peringati HKN ke-61 dan Hari AIDS Sedunia,Puskesmas Ciwandan Beri Penghargaan untuk Kader Hingga Perusahaan

Detikflash
Kamis, 18 Desember 2025, 06:30 WIB Last Updated 2025-12-19T11:56:38Z
masukkan script iklan disini
masukkan script iklan disini

Cilegon,Detikflash - Puskesmas Ciwandan menggelar perayaan meriah dalam rangka memperingati Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke-61 sekaligus Hari AIDS Sedunia. Kegiatan yang berlangsung di halaman Puskesmas Ciwandan tersebut menjadi wujud nyata komitmen bersama dalam meningkatkan derajat kesehatan masyarakat di wilayah Kecamatan Ciwandan dan sekitarnya.


Rangkaian acara diawali dengan senam sehat bersama yang diikuti ratusan peserta, terdiri dari tenaga kesehatan, kader posyandu, aparatur kelurahan, hingga masyarakat umum. Suasana semakin semarak dengan pembagian berbagai doorprize menarik yang menambah antusiasme peserta.


Selain kegiatan fisik, peringatan ini juga diisi dengan talk show kesehatan yang membahas pentingnya penerapan pola hidup bersih dan sehat, serta edukasi mengenai pencegahan, deteksi dini, dan penanganan HIV/AIDS. Edukasi ini diharapkan mampu meningkatkan pemahaman masyarakat sekaligus mengurangi stigma terhadap ODHA.

Kepala Puskesmas Ciwandan, dr. Arief Dharma, mengatakan bahwa peringatan HKN ke-61 dan Hari AIDS Sedunia menjadi momentum strategis untuk memperkuat sinergi lintas sektor dalam mendukung program kesehatan.


“Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya hidup sehat dan deteksi dini berbagai penyakit, termasuk HIV/AIDS. Sinergi antara fasilitas kesehatan, pemerintah, dan sektor swasta sangat dibutuhkan agar program kesehatan berjalan optimal,” ujarnya


Puncak acara ditandai dengan pemberian penghargaan kepada berbagai pihak yang dinilai berkontribusi aktif dalam mendukung program kesehatan di wilayah Ciwandan. Penghargaan khusus diberikan kepada PT Chandra Asri dan PT Sentra Usahatama Jaya (SUJ) sebagai sponsor utama kegiatan.

“Kami sangat mengapresiasi dukungan dari PT Chandra Asri dan PT SUJ. Peran sektor industri sangat vital dalam mendukung keberhasilan program kesehatan masyarakat,” tambah dr. Arief Dharma.


Selain perusahaan, penghargaan juga diberikan kepada 10 Kader Kesehatan Berprestasi, sebagai ujung tombak pelayanan kesehatan di tingkat masyarakat.


Perwakilan PT Chandra Asri menyatakan komitmennya untuk terus mendukung program kesehatan pemerintah. Sementara itu, para kader kesehatan penerima penghargaan mengaku semakin termotivasi untuk meningkatkan pengabdian dan pelayanan kepada masyarakat.


Melalui peringatan HKN ke-61 dan Hari AIDS Sedunia ini, Puskesmas Ciwandan berharap kolaborasi lintas sektor yang telah terjalin dapat terus berkelanjutan demi mewujudkan masyarakat Ciwandan yang sehat, peduli, dan bebas dari stigma penyakit. (irul)

Komentar

Tampilkan

Terkini